Kamis, 02 Februari 2012

7 Tipe Teman Sekelas

Inilah beberapa tipe umum classmate yang terdapat di setiap sekolah, antara lain:

1. Si Pintar
Ya, si pintar. Si juara kelas, gurunya anak-anak dan juga murid kesayangan guru. Tidak ada pelajaran yang tidak dia mengerti, nilai-nilainya selalu bagus, seolah dia telah memakan buku tiap hari makanya bisa seperti itu. Teman-temannya menganggap dia seorang super jenius, selalu dikerubungi jika mau ulangan, entah itu minta diajari atau janjian biar dikasih contekan.
Si pintar dibagi ke dalam tiga kategori lagi:
- si pintar yang rajin. PR dikerjakan, semua tugas terkumpul. Benar benar sosok pintar yang ideal.
- si pintar diam diam. Kelihatannya dia biasa saja. Tidak terlalu dikenal guru, tidak terlalu menonjol dalam keseharian, tapi ketika ulangan, wuiiih, nilainya amat fantastis! (tapi bukan hasil contekan)
- si pintar yang malas. Ya, gue kasih tau. Ada anak pintar yang malas. Kepintarannya ini anugerah. Kalau biasanya orang pintar karena rajin belajar, dia ini pintar karena pemberian Tuhan. Kelihatannya dia pemalas, duduk di belakang, suka cari ribut, tugas amburadul, tapi ketika ulangan, nilainya lah yang paling bombastis! Dan bukan hasil contekan pula. Biasanya kepintarannya di pelajaran yang tidak banyak orang menguasai, seperti fisika.

2. Si Carmuk
Pernahkah Anda mengalami keadaan sebuah kelas dimana sebuah guru sedang mengajar materi yang mudah dimengerti, tiba-tiba ada seorang murid bertanya hal yang sangat mudah dijawab dan semua orang tahu jawabannya? Pertanyaannya seperti, "Pak, kenapa 1+1 itu hasilnya 2?"
Itulah si carmuk, si pencari muka. Dia selalu berusaha mencari cari perhatian guru atau pun penghuni kelas lainnya. Caranya dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan tidak penting atau dengan bertingkah sok imut atau sok ngelucu. Sering kali, murid tipe ini mengajukan pertanyaan sulit yang sebenarnya sudah dia ketahui jawabannya. Menyebalkan sekali, bukan?

3. Si Pemimpin
Dialah sang ketua kelas, merangkap ketua organisasi sekolah, merangkap panitia acara sekolah, merangkap bla bla bla.. Pokoknya, dialah sang pemangku kekuasaan.
Guru-guru mengenalinya karena sering berurusan dengan izin dan sebagainya. Sering kali keluar kelas ketika jam pelajaran karena harus mengurus kegiatan organisasinya yang segudang. Pulang sekolah, kerjaannya rapat, di rumah bikin proposal, dan dia selalu terlihat mondar mandir di setiap acara sekolah. Benar benar sibuk!

4. Si Biasa Biasa Saja
Pergaulannya biasa biasa saja, prestasi biasa biasa saja, kegiatan pun biasa biasa saja, semuanya serba selaw. Di kelas biasanya perannya tidak terlalu signifikan. Keberadaannya pun dianggap biasa, tidak terlalu istimewa. Si biasa biasa saja ini biasanya punya teman-teman dekat yang biasa biasa saja juga. Kelihatannya si biasa biasa saja ini tenang dan kalem, tapi jika dia sudah bersama teman-temannya, dunia serasa penuh dengan canda tawa.

5. Si Eksis
Gaul. Keren. Eksis. Begitulah anggapan sebagian orang kepada tipe ini. Didominasi anak-anak berpenampilan menarik, walaupun ada juga yang sok berpenampilan menarik. Tingkat kecerdasan biasa saja, malah ada yang sama sekali tidak peduli sekolah. Aktif di ekskul seperti cheerleading, dance dkk. Seperti di sinetron-sinteron lah. Sering juga disebut anak mal, dari mal yang deket rumah sampe mal yang baru buka di ujung sana pasti pernah dikunjungi, nongkrong dari baru buka sampe mau tutup, shopping sampe puas. Peace, Love and Gaol Man!

6. Si Pembuat Onar
Dibenci guru, namun dicintai teman sekelas. Dialah si pembuat onar.
Mungkin di mata guru nilainya sangat minus. Pelajaran amburadul, tukang bikin ribut, paling sering terlambat dan sebagainya. Namun, sehari saja tanpa dia, kelas bisa menjadi sangat sepi. Tidak ada yang melucu atau membuat heboh, itulah mengapa teman sekelasnya menyukai kehadirannya.
Namanya juga si pembuat onar, kadang perbuatannya bisa keterlaluan sehingga mengganggu ketentraman dan kedamaian murid-murid lain. Tak sedikit pula yang membenci murid tipe ini.

7. Si Public Enemy
Sebenarnya tidak ada yang salah dengan murid tipe ini. Namun, entah kenapa tanpa ada alasan yang jelas, kehadiran dan perbuatannya bisa sangat mengganggu. Semacam ada suatu gelombang yang bisa membuat orang merasa sebal dengan hanya berada di dekatnya.
Ditambah lagi, terkadang kelakuannya tidak seperti orang kebanyakan. Pasti selalu ada sesuatu yang aneh yang dia lakukan dan selalu memancing rasa heran dan ketidaksukaan orang. Entahlah, pokoknya semua orang tidak menyukai dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar